Ketahui Pengaruh Aperture Pada Hasil Foto!

pengertian aperture kamera

Di dalam dunia fotografi, dikenal istilah yang dinamakan segitiga exposure, yakni ISO, speed, dan aperture. Segitiga exposure ini sendiri sering dikatakan sebagai pondasi atau dasar dalam teknik fotografi.  Ketiga prinsip dasar ini membantu untuk menghasilkan kualitas gambar yang baik. Tentunya dengan menggunakan macam-macam teknik pengambilan gambar yang bersifat dinamis. Pada artikel kali ini akan dibahas mengenai pengertian aperture pada kamera beserta pengaruhnya pada hasil foto.

(Click to Chat WhatsApp)

Pengertian Aperture pada Kamera dan Pengaruhnya pada Hasil Foto

Pengertian aperture pada kamera sering dimaknai sebagai bukaan diafragma yang terjadi pada lensa. Ukuran bukaan diafragma biasanya ditandai dengan f/angka. Besaran bukaan aperture ini merupakan hasil dari pembagian dari panjang fokus ke sana dengan nilai aperture-nya sendiri (Wikipedia).

Di bawah ini adalah beberapa pengaruh aperture pada hasil foto:

  • Pada bukaan besar, cahaya yang masuk ke dalam lensa kamera akan menjadi lebih banyak. Anda dapat menggunakan shutter speed yang cepat. Penggunaan shutter speed lebih cepat, baik digunakan untuk memotret pada ruangan yang kurang cahaya. Karena, penggunaan shutter speed dapat mengurangi hasil foto yang blur diakibatkan oleh pergerakan objek foto.
  • Jika Anda menggunakan lensa yang memiliki besar bukaan mengikuti atau sama dengan panjang lensa. Maka, berhati-hati saat menggunakan fitur zoom karena dapat menghasilkan dua foto yang berbeda:
  • Jika memakai mode auto di mana pengaturan dilakukan secara otomatis oleh kamera sendiri. Maka, ada kemungkinan gambar yang dihasilkan goyang karena kamera memperlambat shutter speed sehingga cahaya yang masuk akan di kompensasi oleh kamera.
  • Jika memakai metode manual, jumlah cahaya yang masuk akan berkurang lantaran bukaan aperture mengecil. Hal ini akan mengakibatkan gambar yang dihasilkan menjadi lebih gelap.
  • Semakin besar bukaan, maka akan semakin blur pada bagian latar objek. Hal ini sering disebut dengan istilah Bokeh. Bokeh juga dipengaruhi oleh aperture, faktor crop sensor, panjang lensa, dan beberapa hal lainnya.

Dengan memahami pengertian aperture pada kamera serta pengaruh yang dihasilkan oleh besar kecilnya bukaan. Maka, Anda dapat menentukan metode terbaik Daik teknik fotografi yang hendak dipergunakan. Tentu saja hasilnya akan berbeda, tergantung pada jenis teknik yang dipilih.

Sewa Kamera Jogja | IFRAME Rental Kamera | Rental Kamera Jogja

Bagikan :

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp